Dalam pemrograma berorientasi objek, objek adalah entitas dasar saat runtime. Pada saat kode program di eksekusi, objek berinteraksi satu sama lain tanpa harus mengetahui detil data atau kodenya. Interaksi antar objek ini dilakukan menggunakan suatu message. Objek memiliki suatu siklus hidup, yaitu diciptakan, dimanipulasi, dan dihancurkan.
Sekarang yang menjadi pertanyaanadalah bagaimana menciptakan objek, memeriksa tipe objek, dan menghapus objek? Berikut ini adalah penjelasannya :
a. Menciptakan Objek
Untuk menciptakan sebuah objek, maka operator yang digunakan adalah operator “new”. Contoh :
ContohKelas ck = new ContohKelas();
Atau
getData(new ContohKelas() );
b. Memeriksa Tipe Objek
Untuk mengetahui tipe suatu objek pada saat runtime maka dapat menggunakan fungsionalitas operator “instanceof”, operator ini akan mengembalikan nilai true jika tipe objek sesuai, dan akan mengembalikan nilai false jika tipe objek tidak sesuai.
c. Menghapus Objek
Java menggunakan teknik yang dikenal sebagai garbage collection untuk menghapus objek-objek yang sudah tidak diperlukan.dengen demikian, kita tidak perlu khawatir akan terjadinya kebocoran memori. Garbage collector mampu mengidentifikasi kapan suatu objek dialokasikan dan kapan ia tidak digunakan lagi.
0 komentar:
Posting Komentar
Silakan tinggalkan komentar Anda....